Senin, 27 Juli 2015


                                                
Gambar 1 : View Melasti Beach


Bali selatan memiliki pantai baru yang layak anda kunjungi, namanya adalah Pantai Melasti. Tepatnya terletak di Desa Ungasan Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali. Bisa dinamakan Pantai Melasti karena tempat ini berawal dari aktivitas umat Hindu yang sering mengadakan upacara melasti di tempat ini. Melasti adalah upacara penyucian diri dengan berendam atau mandi di pantai sebelum menyambut tapa brata penyucian pada hari Nyepi.


Hal yang menarik dari Pantai Melasti ini terdapat penampakan yang  eksotis dan menawan, terdapat tebing-tebing setinggi 100-150 meter menjadi pagar alami yang membantengi pantai indah ini dan  juga terdapat anjungan yang menjorok ke tengah pantai. Sehingga sangat menarik pengunjung bila mengambil gambar dari atas tebing dari pantai ini .  Selain itu  pengunjung tidak hanya melihat panorama Pantai Melasti yang begitu indah bila dilihat dari atas tebing, bila turun  menuju area pantainya pengunjung juga dapat berenang, piknik, berjemur di sore hari, sehingga dapat menghabiskan sebagian waktunya dengan duduk santai di atas butiran pasir  putih sambil menunggu matahari terbenam. Jika pantai ini  sedang surut, rongga-rongga batu yang menyerupai kolam memberikan air jernih sebagai tempat yang segar untuk berendam. Begitu pula ikan -ikan kecil akan jelas nampak ,turut terperangkap dalam kolam kecil ini.

Gambar 2: Anjungan   Melasti  Beach

Di Pantai Melasti ini belum nampak  fasilitas dan pelayanan umum hanya membuka peluang untuk menikmati panorama yang sangat indah dari pantai ini dan di masa yang akan datang Pantai Melasti dijadikan sebagai kawasan wisata air terpadu (water sport) seperti Tanjung Benoa.  Oleh karena itu  Pantai Melasti sekarang sedang dibangun beberapa sarana dan prasarana sebagai   penunjang di pantai ini


Akses jalan untuk  menuju pantai ini pun tidak sulit. Anda dapat melalui jalan By pass Ngurah Rai - Nusa Dua atau GWK. Dari kota Denpasar diperlukan waktu kurang lebih 30 menit saja untuk menuju pantai ini. Dari By pass Ngurah Rai atau GWK arahkan kendaraan anda menuju Bayan Tree Hotel dan Villa di Desa Kutuh. Ikuti jalan  sampai mencapai Hotel. Sesampai di pertigaan di depan hotel beloklah ke kiri. Lanjutkan perjalanan sampai menemukan pantai di ujung tebing. Dan sampailah anda di Pantai Melasti. 
Saat ini, jika anda ingin menikmati indahnya panorama alam di Pantai Melasti anda tidak perlu mengeluarkan biaya sedikitpun karena masih dalam tahap pengenalan kepada wisatawan baik dari dalam maupun luar negeri.

Ayo.. kunjungi pantai melasti yuk..agar bisa  menikmati indahnya alam di Pulau Dewata ini , dan marilah kita jaga bersama indahnya alam ciptaan yang Maha Kuasa ini dengan tidak membuang sampah sembarangan dan merusak alam yang kita cintai dan jaga bersama.

Sumber :
http://inputbali.com/objek-wisata/pantai-melasti-objek-wisata-baru-pulau-bali          

Next
Posting Lebih Baru
Previous
This is the last post.

2 komentar:

  1. Isinya sangat menarik , dengan informasi yang sudah sangat lengkap memberikan informasi kepada para wisatawan, mngkin kedepannya ditambahkan peta dan ada versi bahasa inggrisnya .. :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih atas masukannya pak. Akan saya usahakan merevisi blog saya seperti saran bapak ..... :)

      Hapus